Publikasi » Detail

MUHAMMAD FADLI ABDILAH SANG JUARA KARATE BUPATI CUP VOL II

Detail Pengumuman

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Toboali - Muhammad Fadli Abdilah peserta didik membanggakan SD Muhammadiyah Toboali pada Kejuaran Karate Bupati Cup Vol II yang bertempat di Gedung Nasional Toboali. Kejuaraan ini berlangsung pada tanggal 16-18 Februari 2024 yang diikuti oleh peserta sebanyak 300 orang mulai dari tingkat usia dini hingga tingkat senior. Kejuaran Karate Bupati Cup Vol II ini diselenggarakan oleh Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Bangka Selatan.

Muhammad Fadli Abdilah merupakan peserta didik berbakat SD Muhammadiyah Toboali dalam bidang bela diri karate yang sering ikut berbagai macam kompetisi. Tahun lalu, Muhammad Fadli Abdilah juga berpartisipasi dalam kejuaraan Karate Bupati Cup dan berhasil meraih juara 1 Kategori Festival Kumite Pra Pemula. Sedangkan tahun ini alhamdulillah bisa tampil maksimal dan berhasil membawa pulang Juara 1 Festival Kumite Pra Pemula dan Juara 2 Open Kumite Pra Pemula.

Ketua Forki Basel Anas Mubarok mengataka bahwa kejuaraan ini bukan hanya sekedar perlombaan saja tetapi ini juga sebagai ajang penjaringan bakat para atlet yang dipersiapkan untuk mengikuti berbagai ajang kejuaraan baik dari provinsi hingga Nasional. Beliau juga menambahkan jika hasil dari pertandingan Bupati Cup Vol II ini juga akan menjadi binaan Forki Basel. Para peraih mendali emas pemula, junior ataupun senior akan diberangkatkan untuk mengikuti kejuaraan Forki Cup yg akan dilaksanakan di Sungailiat, Kabupaten Bangka.

Pada kesempatan lain, Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Supriadi,S.Pd menambahkan bahwa sekolah sangat mendukung penuh kegiatan apapun yang bisa meningkatkan prestasi anak didik kami baik itu kegiatan yang ada didalam sekolah maupun yang ada diluar sekolah. Kami berharap ini menjadi langkah awal untuk bisa berprestasi lebih lagi dimasa mendatang. Pihak sekolah juga sudah menyiapkan hadiah khusus bagi siapapun para juara yang sudah mengharumkan nama baik sekolah.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Penulis : Tim Media SD Muhammadiyah Toboali
Editor : Tim Media SD Muhammadiyah Toboali


SD Muhammadiyah Toboali
Informasi Pendaftaran Peserta Didik Baru dan Mutasi dapat menghubungi nomor dibawah ini :
Zesti Putri, A.Md (087870065349)
Tessa Hervika, S.Kom (082375230332)

Informasi kegiatan sekolah dapat dilihat melalui media sosial kami dibawah ini :
Youtube : sdmu Toboali
Facebook : sdmu Toboali
Instagram: @sdmutoboali
Website : https://sdmutoboali.sch.id/

Bagikan:

Publikasi Lainnya: